BUPATI
KUKAR EDI DAMANSYAH BERI PERHATIAN KHUSUS PEDAGANG ASONGAN
DISPAR KUKAR TENGGARONG – Bupati
Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damanysah selalu memberi perhatian khusus kepada
para pedagang asongan yang ada di Kukar. Melalui program Kukar Kaya Festival
salah satu sasarannya adalah para pedagang asongan yang di Kecamatan-kecamatan
untuk memberi dampak ekonomi kerakyatan agar perputaran uang terjadi.
Disetiap
kegiatan Kukar Kaya Festival yang dihadiri Edi Damansyah selalu mengingatkan
untuk memberi ruang tempat bagi pedagang.
Salah
satu perhatian beliau dia sampaikan di Festival Islami Kecamatan Anggana yang
dilaksanakan di alun-alun Kecamatan Anggana, pada Jumat (23/8/2024) malam.
Harapan
saya, “Dari kegiatan Festival Islami ini harus memberi dampak ekonomi
kerakyatan, pelaku usaha mikro kecil yang ada di kecamatan Anggana sekitarnya,
jadi harus dikelola dengan baik dan berkualitas agar masyarakat ramai datang”,
harap Edi.
“Disiapkan
tempat-tempat para pelaku usaha mikro sehingga mereka mempunyai ruang waktu
untuk merasakan dampaknya”, katanya.
Saya
perhatikan tadi, “sudah banyak yang beli”.
***
www.tuanisianipar.blogspot.com
www.pariwisatakukar.wordpress.com
FB /
IG / youtube : Tuani Sianipar
Tidak ada komentar:
Posting Komentar