Dengan
mengenakan blazer orange ciri khas Pelayanan Kategorial Persekutuan Kaum Lanjut
Usia (Pelkat PKLU) GPIB Jemaat Hosana Loa Ulung sebagai tuan rumah dalam
pelaksanaan ibadah PKLU Regio Tenggarong dan Tenggarong Seberang dengan senyum
menyambut anggota PKLU lainnya seperti dari Efata Tenggarong, Sion Jahab,
Gloria Maluhu, dan yang baru bergabung dari Jemaat Teluk Dalam, sambil mengarahkan
untuk minum kopi atau teh dahulu sebelum ibadah dimulai, Sabtu (4/11/2023).
Vikaris
Ade Rindunta mengaku senang bisa melayani disini, terkhusus dalam memimpin
ibadah Pelkat PKLU Regio ini. Dalam renungannya dari Hakim-hakim 3:31
menyampaikan, “Kuasa Tuhan tidak bekerja kalau kita tidak menggerakkannya,
demikianlah Samgar menggerakkan kuasa Tuhan yang ada dalam tongkat penghalau
lembu untuk mengalahkan orang filistin”.
“Sebagai
pemimpin harus bertanggungjawab kepada bangsa yang sudah Tuhan percayakan,
walau berat dan tiba-tiba, hanya karena kuasa Tuhan dia mampu menghalau tentara
filistin”, ujar vikaris Ade.
Sementara
itu, ditempat yang berbeda diwaktu bersamaan, di Jemaat Efata Tenggarong, Ketua
Majelis Jemaat (KMJ) GPIB Jemaat Efata Tenggarong Pendeta Jepry Yuwanto Daminto
menerima laporan Panitia Hari Raya Gerejawi (PHRG) tahun 2022/2023 dan
sekaligus membubarkannya, dan menyampaikan ucapan terima kasih kepada panitia
atas pelayanan mereka.
Lalu
ketua PHRG Frans Kunsiang menyampaikan ucapan terima kasih buat rekan-rekan
panitia, satu ayat kutipan dari 1 Tawarikh 29:13-14 yang disampaikan frans
dalam sambutannya “Siapakah aku ini, Bersama Dia tidak ada yang dikuatirkan”
Menurutnya,
awalnya pendanaan mengalami minus, tapi pada akhirnya ada kelebihan dana.
Oh
ya, kembali ke ibadah Regio PKLU tadi, sebelum makan bersama, tuan rumah
memberikan souvenir setiap anggota PKLU, dan ada doorprizenya.
BERSAMA
DIA TIDAK ADA YANG DIKUATIRKAN
www.tuanisianipar.blogspot.com
www.pariwisatakukar.wordpress.com
FB / IG / youtube : Tuani Sianipar
Tidak ada komentar:
Posting Komentar