Terlihat
Sekretrais Umum PGI Wilayah Kalimantan Timur Pendeta Berillos A H Panggaben di
Jemaat HKBP Tenggarong Kab. Kutai Kartanegara. Beliau hadir sebagai pelayan
Firman dalam ibadah dan perayaan Paskah Persekutuan Gereja-gereja di Indonesia
(PGI) se Kabupaten Kutai Kartanegara, Sabtu (29/4/2023).
“Jangan
takut hanya diberikan kepada kepada mereka yang percaya, untuk mengokohkan iman
percaya mereka, kita jangan takut karena Yesus sudah mendahului kita, Tuhan
sudah mendahului kita dengan karya besar yaitu kebangkitan”, ujar Sekretrais
Umum PGI Wilayah Kalimantan Timur Pendeta Berillos A H Panggaben.
Ditengah
panasnya cuaca, Ibadah berjalan dengan tertib, dengan mengusung tema: “Ia
Mendahului Kamu ke Galilea, Jangan Takut”, ada tampilan tarian syukur dari GPIB
Gloria Maluhu, puji-pujian dari HKBP Tenggarong, GKII Tenggarong, dan Gereja
Toraja.
“Saya
ucapkan terima kasih kepada MPH PGI Kukar atas kepercayaan pekerjaan Tuhan ini,
terima kasih kepada rekan-rekan panitia atas semangatnya karena pada awalnya
ada rasa ragu atas tanggungjawab yang diberikan dalam melaksanakan kegiatan
perayaan Natal dan Paskah ini, tapi boleh jadi sesuai dengan perkenaan Tuhan.
Kami mohon maaf kalau ada tutur kata yang kurang berkenan selama kegiatan
berlangsung”, kata ketua panitia Natal dan Paskah PGI Kukar Jimmy M Tangkulung
dalam sambutannya.
Sementara,
Ketua I MPH PGI Kukar Pendeta Frans Uktolseja dalam sambutannya menyampaikan,
“ucapan terima kasih Pendeta Duma Samosir atas fasilitas gedung gereja HKBP
dapat kita gunakan, kepada panitia yang tidak mudah mengkoordinir anggotanya
dengan kondisi geografis yang berjauhan, tapi kesulitan itu dapat diatasi,
panitia Natal/Paskah dapat bekerja sama baik dengan MPH PGI Kukar, Mohon maaf
kalau selama pendampingan MPH kurang maksimal”, jelasnya.
Setelah
selesai ibadah, dilanjutkan kembali dengan berbagai kegiatan lomba seperti,
Mencari telur paskah bagi anak sekolah minggu, Rangking satu untuk kategori
dewasa, dan Lomba makan kerupuk untuk kategori remaja dan orang tua. Mereka
yang juara mendapat hadiah uang pembinaan dari panitia.
SAMPAI
JUMPA DI PERAYAAN BERIKUTNYA.
TUHAN
YESUS KRISTUS MEMBERKATI SELURUH PANITIA NATAL 2022 dan PASKAH 2023.
www.tuanisianipar.blogspot.com
www.pariwisatakukar.wordpress.com
FB / IG / youtube : Tuani Sianipar
Tidak ada komentar:
Posting Komentar