SELAMAT NATAL

Buat sahabat saya di seluruh pelosok Nusantara dan Manca Negara, Saya mengucapkan SELAMAT NATAL 2024 dan TAHUN BARU 2025

Senin, Mei 06, 2013

Sebagai seorang presbiter harus sungguh-sungguh melayani, melayani dengan segenap hati, melayani Tuhan dan jemaat. Kalau kita mengasihi kepada Tuhan, harus sungguh-sungguh melayani Tuhan, pelayanan untuk Tuhan harus diutamakan. Sebagai pengurus BP MUPEL kalau dilihat dari segi materi tidak menguntungkan tapi mengeluarkan materi, banyak kehilangan waktu, tenaga, dan pikiran, demikian pejelasan Pdt. MF. manuhutu, M.Th.

Ibadah serah terima BP MUPEL KALTIM 2 minggu 5 Mei 2013 di GPIB Jemaat "EFATA" Tenggarong Kab. Kutai Kartanegara Propinsi Kalimantan Timur dipimpin oleh Pdt. MF. Manuhutu, M.Th (Ketua Umum MS GPIB), selain serah terima BP MUPEL Kaltim 2 juga ada pelantikan BPPM (Badan Pemeriksa Perbendaharaan Mupel) dan Koordinator Pelkat tingkat Mupel.

Turut hadir dalam ibadah ini seluruh PHMJ se-Mupel Kaltim 2 (12 jemaat), BPPM Kaltim 2, Koorwil Pelkat Mupel Kaltim 2, perwakilan Mupel Kaltim 1 serta Panitia PS XX tahun 2015.

Pdt. Abraham Supriyono (Ketua BP Mupel kaltim 2, 2010-2012) dalam sambutannya mengatakan, kita semua bersyukur atas penyertaan Tuhan sehingga kita boleh bekerja sama, membuat kita semua dapat melaksanakan visi gereja, kami mohon maaf selama kepengurusan kami karena banyak kekurangan dalam melaksanakan tugas pelayanan. 

Dalam sambutannya beliau juga menjelaskan kondisi jemaat di Mupel Kaltim 2, bahwa Mupel Kaltim 2 terdiri dari 12 Jemaat dan 25 Pospelkes dan dilayani oleh 34 Pendeta. Pdt.Abraham Supriyono berpesan kepada MS agar di Kaltim 2 perlu penambahan pendeta untuk ditempatkan ddi pospelkes dan bagi pendeta yang bertugas di daerah terpencil atau yang jauh dari perkotaan agar diberikan tunjangan kemahalan, karena perbandingan harga sembako diperkotaan sangat berbeda di pedalaman terpencil, sebagai perbandingan harga beras 1 liter di kota seharga Rp.4.000,- kalau dipedalaman seharga Rp.35.000,-, telor di kota seharga Rp.1.500,- kalau di pedalaman seharga Rp.7.000,-, padahal gaji pendeta di kota dan dipedalaman sama atau disesuaikan dengan golongan.

Banyak tantangan yang akan dihadapi dalam kepengurusan BP MUPEL yang baru ini, tapi semua dapat dijalankan dengan baik, kita harus berkomitmen agar BP MUPEL mampu memikul tugas dan tanggung jawab yang dibebankan agar bertumbuh dan berkembang, ujar Pdt. Yorinawa Salawangi, S.Th (KMJ EFATA Tenggarong dan Ketua BP Mupel Kaltim II, 2013-2015).

Kemudian Pdt. Manuhutu, M.Th, mengatakan BP MUPEL adalah wadah kebersamaan yang diharapkan memimpin jemaat-jemaat di Kaltim 2 untuk membangun kehidupan kebersamaan, saling memberi, saling tolong menolong, pergumulan bersama, dan tugasnya adalah membantu MS untuk menyelesaikan masalah-masalah di Kaltim 2 dan pergumulan-pergumulan jemaat Kaltim 2, menyampaikannya secara rinci.

Pdt. MF. manuhut, M.Th juga menjelaskan untuk memenuhi pengisian pendeta baru di pospelkes harus mempersiapkan pastori yang layak huni. Ada beberapa pendeta yang tinggal pinjam kamar di rumah jemaat, kemudian ada juga toilet jauh dari pastori sehingga membehayakan sipendeta.

Semua kita lakukan buat Tuhan. Kalau kita mengasihi Tuhan, kepentingan Tuhan yang harus diutamakan terlebih dulu.

Tuhan Yesus Memberkati Kita Semua, Amin

BP MUPEL KALTIM 2, 2013-2015 :

Ketua : Pdt. Yorinawa salawangi, S.Th
Ketua I : Pdt. Rosalyn Molle
Ketua II : Pnt. marlon Aipassa
Ketua III : Pdt. Ny. D. Wattimena-Kalalo
Ketua IV : Pnt. Antonius Suwarno
Sekretaris : kn. Yosef Limbo K
Sekretaris I : Dkn. Lita Sinaga
Sekretaris II : Pnt. Alex Rottie
Bendahara : Pnt. Adrie Kamasi
Bendahara I : Dkn. Ny. Grace S

BPPM, 2012-2015 :
Ketua : Pnt. Sudaryadi
Sekretaris : Pnt. Mugiya
Anggota : Pnt. Brrita Dura

Koordinator Pelkat Mupel Kaltim 2, 2013-2015 :
PA : Ny. Nita Samsiati N Samjar, "IMMANUEL" Samarinda
PT : Bp. Yusak Arthur, "SOLAFIDE" Muara Badak
GP : sdr. Ayub Steven, "EFATA" Tenggarong
PKP : Ny. Trivina Assa
PKB : Bpk. Sinrang Naiola, "PELITA KASIH" Sangatta
PKLU : Ny. Janri Hali, "SUMBER KASIH" Bontang

www.tuanisianipar.blogspot.com / www.pariwisatakukar.wordpress.com
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar